Loading...

Massa Molar: Pengertian, Rumus, Contoh Soal dan Pembahasan

Advertisement
Pada kesempatan kali ini, kita akan mempelajari konsep tentang massa molar yang dilambangkan dengan Mm. Namun sebelum itu kita sedikit me-reviewkembali konsep tentang massa atom relatif dan massa molekul relatif karena kedua konsep ini sangat berkaitan dengan massa molar.

Massa Atom Relatif (Ar) adalah bilangan yang menyatakan perbandingan massa satu atom suatu unsur dengan 1/12 massa satu atom C-12. Dan secara matematis, rumus massa atom relatif dinyatakan sebagai berikut.
Ar X
=
Massa atom rata-rata X
1/12 massa atom C-12

Massa Molekul Relatif (Mr) adalah perbandingan massa molekul unsur atau senyawa terhadap 1/12 massa atom C-12. Secara matematis, rumus massa molekul relatif suatu unsur atau senyawa dinyatakan sebagai berikut.
Mr (unsur)
=
Massa molekul unsur/senyawa
1/12 × massa atom C-12

Kalian tentunya sudah mengetahui bahwa molekul merupakan gabungan dari beberapa atom unsur dengan perbandingan tertentu. Oleh karena itu, Mrmerupakan jumlah Ar atom-atom unsur penyusunnya. Dengan demikian, rumus massa molekul relatif juga dapat dinyatakan dalam bentuk berikut ini.
Mr = Σ Ar

Lalu apa yang dimaksud dengan massa molar itu? Bagaimana keterkaitan antara massa molar dengan massa atom relatif dan massa molekul relatif? Untuk bisa menjawab pertanyaan ini, silahkan kalian simak baik-baik penjelasan berikut ini. Selamat membaca dan belajar.
Massa Molar: Pengertian, Rumus, Contoh Soal dan Pembahasan

Pengertian dan Rumus Massa Molar

Berdasarkan hasil perhitungan, diketahui bahwa dalam 18 gram air terkandung 6,02 × 1023 molekul H2O, dalam 23 gram natrium terkandung 6,02 × 1023atom Na dan dalam 58,5 gram natrium klorida terkandung 6,02 × 1023 satuan rumus NaCl. Sementara itu, Mr H2O = 18, Ar Na = 23 dan Mr NaCl = 58,5. Berdasarkan informasi tersebut, terlihat adanya hubungan yang teratur antara massa zat (gram), Ar atau Mr dan jumlah partikel (L). Hubungan tersebut dinyatakan dalam bentuk tabel berikut.

Tabel Hubungan Massa, Ar atau Mr, Jumlah Partikel dan Mol Beberapa Zat
Zat
Massa (g)
Ar/Mr
Jumlah Partikel
Mol
H2O
18
18
6,02 × 1023 molekul H2O
1
Na
23
23
6,02 × 1023 atom Na
1
NaCl
58,5
58,5
6,02 × 1023 satuan NaCl
1

Berdasarkan hubungan pada tabel di atas, diketahui bahwa massa zat yang besarnya sama dengan nilai Ar atau Mr mengandung jumlah partikel sebanyak 6,02 × 1023 atau sebesar satu mol.
Dengan demikian, disimpulkan bahwa massa satu mol zat sama dengan nilai Ar (untuk atom) atau Mr (untuk senyawa). Massa satu mol zat disebutmassa molar (Mm) dengan satuan gram per mol (g/mol).

Massa molar = Mr atau Ar zat (g/mol)

Jadi, massa molar adalah massa 1 mol zat, yaitu massa 12 gram atom C-12, sehingga massa 1 mol sama dengan Ar unsur atau Mr senyawa. Massa molar satuannya adalah gram mol-1. Contoh hubungan jumlah mol dengan massa:
 1 mol C-12 = 12 gram = 1 × Ar C-12
 2 mol C-12 = 24 gram = 2 × Ar C-12
 3 mol C-12 = 36 gram = 3 × Ar C-12

Berdasarkan contoh-contoh di atas, massa berbanding lurus dengan jumlah molnya, sehingga dapat dirumuskan sebagai berikut.
m = n × Mm

Keterangan:
m = massa (gram)
n = jumlah mol (mol)
Mm = massa molar

Contoh Soal dan Pembahasan
Untuk memahami penerapan konsep massa molar dalam perhitungan kimia, silahkan kalian cermati beberapa contoh soal dan jawabannya berikut ini.
1. Besi massanya 25 g. Berapa mol besi tersebut ? Diketahui Ar Fe = 56 g mol1.
2. Jumlah mol grafit dalam suatu baterai adalah 1,5 mol. Berapa massa grafit tersebut? Diketahui Ar C = 12 g mol1.
3. Berapa massa 1 atom besi? Diketahui Ar Fe = 56 sma.
4. Berapa jumlah molekul CO2 yang terdapat dalam 4 g CO2? Diketahui Mr CO2 = 44 sma.

Jawab
1. Massa molar besi: Mm Fe = 56 g mol1
n = m/Mm
Jumlah mol besi = massa besi/massa molar
Jumlah mol besi = (25 g)/(56 g mol-1) = 0,446 mol.

2. Massa molar C = 12 g mol1
m = n × Mm
Massa 1,5 mol C = jumlah mol × massa molar
Massa 1,5 mol C = 1,5 mol × 12 g mol1 = 18 g.

3. Ar Fe = 56 sma, Jadi, massa molar Fe = 56 g mol1.
Massa 1 atom Fe adalah
m = n × Mm
m = (P/L) × Mm
m = (jumlah atom/tetapan avogadro) × massa molar
m = (1 atom Fe)/(6,02 × 1023 atom mol-1) × 56 g mol-1
m = 9,3 × 1023 g.

4. Massa molar CO2 = 44 g mol1
n = m/Mm
Jumlah mol CO2 = (4 g)/44 g mol-1 = 0,09 mol
P = n  × L
Jumlah molekul CO2 = jumlah mol  × tetapan avogadro
Jumlah molekul CO2 = 0,09 mol × 6,02 × 1023 molekul mol-1
Jumlah molekul CO2 = 0,54× 1023 molekul.

Demikianlah artikel tentang pengertian dan rumus massa molar (Mm), beserta contoh soal dan pembahasannya lengkap. Semoga dapat bermanfaat untuk Anda. Apabila terdapat kesalahan tanda, simbol, huruf maupun angka dalam penulisan mohon dimaklumi. Terimakasih atas kunjungannya dan sampai jumpa di artikel berikutnya.

Post a Comment

Mohon berkomentar secara bijak dengan bahasa yang sopan dan tidak keluar dari topik permasalahan dalam artikel ini. Dan jangan ikut sertakan link promosi dalam bentuk apapun.
Terimakasih.

emo-but-icon

Home item

Materi Terbaru